KKP Minggu 1: Ilmu Kesehatan Anak (Pediatri)

Hari pertama KKP merupakan hari yang cukup menegangkan. 
Mungkin karena hari pertama KKP, jadi semuanya tampak rajin. Sebelum jam 1 kami sudah terkumpul di Irina E yang merupakan Bagian Ilmu Kesehatan Anak (Pediatri). 
Setelah cukup lama menunggu (kira-kira stengah jam), kami akhirnya menuju ke lantai 2 untuk diberikan bimbingan.
Pada saat bagian-bagian yang lain memberikan "kerja lapangan", bagian Pediatri tampaknya anti mainstream. Kami diberikan materi-materi kuliah mengenai 13 SubBagian Pediatri. 
Hari pertama kami disuguhkan 4 kuliah pakar sub bagian Pediatri yaitu Nefrologi, Pediatri Sosial, Endokrinologi, dan Neurologi.
Kami selesai bimbingan sekitar pukul 16.30


Hari kedua di bagian Pediatri secara umum hampir sama dengan hari pertama.
Kuliah dimulai kurang lebih pukul 1. Materi yang diberikan hari ini yaitu RPI, Pulmonologi, dan Gizi. 
Hari ini selesainya lebih awal dari hari sebelumnya mungkin dokter-dokter tahu kalau kami akan ke Megamall. Hahahah.

Hari ketiga merupakan hari yang padat. Kami kuliah Hematologi, Kardiologi, dan Neonatologi. Mungkin karena materi yang padat, kami selesai bimbingan sekitar pukul 17.30
Anw, jaga malam gelombang pertama dimulai hari ini. Saya kebetulan berada di gelombang kedua. :)


Hari keempat sekaligus hari terakhir KKP di bagian Pediatri menjadi salah satu hari yang melelahkan sejauh ini selama saya kuliah. Dimulai dengan Kuliah jam 1 materi Gastroenterologi, dan dilanjutkan dengan Tropik dan Alergi/Imunologi. 
Kuliah berakhir pukul 16.00 lalu kami kembali untuk mempersiapkan jaga malam.


JAGA MALAM
Malam ini merupakan pertama kalinya saya ditugaskan untuk (bisa disebut) jaga malam. 
Kami dibagi menjadi 4 kelompok (terdiri atas 4/5 orang), dan kami disuruh untuk rolling pada 4 stase yaitu IRDA, RPI, NICU, dan Ruangan. Saya tergabung di grup 3 (bersama Glo, Dita, Mila)
Tempat pertama yang kami datangi yaitu NICU (Neonatus Intensive Care Unit). Disana kami melihat Neonatus yang sedang dalam perawatan intensiv. Hampir semua pasien di NICU menderita Pneumonia. Stase ini cukup menyenangkan dimana para residen memberikan kami pengarahan dan pengetahuan tentang apa yang kami lihat dari tiap-tiap inkubator bayi dengan penyakit-penyakit tertentu.
Setelah selesai di NICU, kami menuju ke Ruangan. Disana kami bertemu dengan kakak Coass dan kami diberi bimbingan dan perkenalan mengenai ruangan-ruangan yang ada. Kami juga dberikan kesempatan untuk melakukan pemeriksaan vital sign pada beberapa pasien.
Selesai di ruangan, kami menuju ke IRDA (Instalasi Rawat Darurat Anak). Saat kami sampai ada begitu banyak pasien yang sedang ditangani. Kami hanya disuruh mengobservasi. Karena para dokter-dokter sedang sibuk, tidak lama kami keluar dari ruangan tersebut.
Stase terakhir adalah RPI (Ruang Perawatan Intensiv). Didalam RPI kami menemui kasus-kasus seperti Hipertensi Emergency, Syok Septik, dll. Kami diberikan penjelasan oleh Coass yang berjaga, juga dokter mengenai tiap-tiap penyakit tersebut.


Stase tersebut berakhir pukul 00.30. Kami keluar dari RPI dan menuju ke kantin untuk beli baju *eh (ke kantin ya untuk makan wkwk). Gelombang KKP 2 berkumpul sampai kira-kira pukul 03.00 dimana yang lain beranjak pulang sedangkan saya dengan 7 orang lain tetap tinggal dan berjaga di lantai 2 ruang bimbingan di Irina E.
Kami sempat tertidur dan akhirnya bangun + beranjak pukul 05.00

WHADDADAY!!!!!




Tidak ada komentar:

Posting Komentar