when you are in the line to grow up...

WARNING: Tulisan ini bisa membuat pembaca muntah darah, jadi silahkan keluar jika merasa tidak mampu menahan muntahan!!!


Masa muda adalah masa yang penuh dengan cerita lucu, konyol, tragis, sedih, senang dan sebagainya, tak terkecuali masa SMP.

Kisah ini bermula sekitar 12 tahun yang lalu (yep. dua belas tahun lalu hahaha). Seorang anak usia 11 tahun, baru masuk kelas 7 SMP, belum mengerti betul tentang dunia hahaha, tiba-tiba dikirimi sebuah surat oleh kakak kelas dimana kakak tersebut mengaku sebagai fans sejak pertama masuk sekolah. (surat pertamanya sudah saya lupa diletakkan dimana hahaha) AND THE LONG STORY BEGINS...

Hasil gambar untuk love letters envelope


Awalnya saya bingung dan sedikit risih karena saya belum begitu mengerti dengan "hal-hal" seperti itu. wkwk. Saya menyuruh teman saya yang kebetulan kenal dengan kakak itu untuk membalaskan suratnya, tapi saya juga tidak tahu apa isi surat balasan yang teman saya tulis untuk kakak tersebut. wkwk.

Bulan September 2006, saya dikirimi surat kedua (anw, semua surat-surat yang saya terima diantarkan oleh teman saya ya, jadi kami berdua tidak pernah kontak langsung mengenai surat-surat ini): 


Baca surat seperti itu di tahun 2018 rasanya mau muntah darah. Hahahaha. 
Saya diminta membalas suratnya, dan as expected, saya tidak membalasnya. wkwk.

Oktober 2006, muncul surat ketiga. (sengaja saya menggaris beberapa hal yang perlu disamarkan haha):


Saat itu saya berhasil tahu nama kakak tersebut. wkwk. Jujur saja, surat-surat ini semakin membuat saya illfeel (istilah ini belum saya kenal saat 2006, karena ini 2018, so its ok wkwk). 

Kembali saya tidak membalas surat ini. Hahaha. 

November sampai penerimaan raport bulan Desember semuanya aman-aman saja, dan ketika awal Januari saat awal masuk sekolah, sebuah surat kembali diantarkan ke saya:



HUT yang ke 12? Fakk. I feel so old now. p.s. Kata mutiaranya tidak perlu ditampilkan ya, karena cukup memalukan sih. Hahaha. 

NEXT!!!

Akhir Januari, saya sedang persiapan mengikuti Tarian Maengket dalam rangka HUT Kota Tomohon, tiba-tiba surat ini diantarkan ke saya:


Katanya dia sudah tidak berharap saya membalas surat-surat tsb tapi dia masih menunggu sih. wkwk. 
ANNDDD, to the surprise of no one: Saya tetap tidak membalas suratnya. (batu always be batu wkwk)

14 Februari 2007, Valentine's Day. As you expected, saya kembali mendapat surat yang kali ini berada di dalam kotak yang isinya (selain surat) ada beberapa kertas kata-kata mutiara, beberapa hiasan unik tema valentine dan sebuah coklat.


Saat itu saya mulai kasihan sih, tapi tambah tidak nyaman hahaha, ternyata ada orang seperti ini ya. wkwk. Saat itu saya menghargai pemberiannya dengan memberinya coklat sebagai balasan. wkwk BUT, surat tetap tidak dibalas ya. hahaha.

Bulan Maret, surat selanjutnya tiba. wkwk



Setelah berbulan-bulan, akhirnya dia tahu namaku yang kedua adalah Christian. wkwk. Dan tampaknya dia mulai bosan dengan keadaan kami. 
Seandainya dia minta kenalan dengan jalur normal, harusnya tak akan seperti ini, tambah lagi teman-teman kelasnya yang sering mengejek-ejek makin membuat hubungan kami tidak nyaman. (hubungan pertemanan ya).

NEXTT!!! wkwk

April 2007. Surat yang masuk dengan tampilan berbeda. wkwk



Sangat diapresiasi. Ditengah kesibukan, tetap menulis surat. wow. 
Dan ternyata sampai saat itu, dia masih menunggu balasan surat dari saya, katanya biar sekali saja. wkwk. But batu always be batu. Saya juga kebetulan saat itu sibuk dengan tugas-tugas yang menumpuk. Surprise!!! Saya kembali tidak membalasnya. wkwk.

Selama beberapa bulan tidak menerima surat, akhirnya pada Agustus, saya kembali menerima surat. 



ya, beberapa teman saya sempat menunjukan sebuah buku yang isinya puisi harian yang kebetulan (nda kebetulan sih wkwk) ditulis katanya tentang saya LOL. "Kemerdekaan Cinta" yang ditulis tanggal 17 Agustus menjadi favorit saya saat itu. wkwk. 
Anw, saat itu saya sementara menjalin hubungan pacaran (sejenis cinta-cinta monyet wkwk), namun sampai sekarang "beliau" tidak tahu kalau ada 2 kali saya dikirimi surat oleh "tersangka" wkwk. (KALAU KAMU MEMBACA INI, SAKARANG KAMU TAHU. HAHAHA)

LANJUTT!!!

Kemudian sekitar bulan Oktober saya dikirimi surat yang isinya ucapan selamat karena terpilih ketua OSIS beserta tulisan-tulisan penyemangat. (suratnya mungkin sudah tercecer atau lapuk ditelan zaman wkwk)

Surat yang dikirim bulan Oktober itu menjadi surat terakhir yang saya terima, mungkin karena sudah ada Handphone, atau mungkin dia sudah capek dengan saya, atau dia sudah sadar kalau saya sedang dekat dengan orang lain. Wkwk. 

Post-story: setelah lulus saya masuk ke SMA Kristen 1 Tomohon, dimana dia kembali menjadi kakak tingkat saya. Saya diangkat menjadi "dedek"nya (tipikal SMA banyak hubungan kakak-dedek HAHAHA). Hubungan kami setelah itu biasa-biasa saja. 

Saat ini kakak itu sudah bekerja, sudah punya pacar dan mungkin sudah akan menikah. wkwk. 

Moral-story: kalau mau kenalan sebenarnya bersikap biasa-biasa saja. Karena dia start dengan hal yang terlalu 'tabuh' akhirnya membuat hubungan yang mungkin bisa menjadi akrab atau lebih, malah menjadi canggung. 


(DAN UNTUK KAMU YANG MUNGKIN SUATU HARI NANTI MEMBACA TULISAN INI, SAYA TIDAK BERMAKSUD UNTUK MEMPERMALUKAN YA, INI HANYA SEBAGAI KENANG-KENANGAN MASA SMP YANG DIPENUHI DENGAN CERITA-CERITA YANG MENURUT SAYA SAYANG KALAU TIDAK DIABADIKAN. SUATU HARI NANTI KITA AKAN TERTAWA SENDIRI DENGAN APA YANG KITA LAKUKAN SAAT MENJALANI MASA MUDA. CHEERS!!!)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar